Cara Menambahkan Iklan Adsense di Dalam Setiap Postingan Blog
Adsense merupakan salah satu cara yang umumnya ditempuh seorang Blogger untuk mendapatkan penghasilan (uang) dari blognya. Tidak semua blog bisa menjadi publisher dari Google Adsense hanya blog yang memenuhi syarat dan ketentuan saja yang bisa mengikuti program ini. Biasanya penghasil yang didapat itu dari total klik atau jumlah tampilan iklannya sehingga untuk itu seorang blogger harus pandai menempatkan iklannya diruang yang tepat sehingga potensi klik akan menjadi lebih tinggi.
Menempatkan iklan didalam setiap artikel/postingan blog juga merupakan salah satu cara yang bisa anda tempuh untuk memaksimalkan potensi klik tadi. Untuk dapat menambahkan Iklan adsense di dalam setiap postingan blog anda bisa mengikuti cara berikut :
1. Masuk keaccount blogger anda
2. Siapkan script iklan yang telah diparse terlebih dahulu
3. Kemudian pilih menu Template -> Edit HTML
4.Tekan CTRL + F, kemudian masukan kode berikut didalam kotak pencarian <data:post.body/>. Nanti kode tersebut biasanya ada lebih dari satu jadi anda fokusnya di kode yang kedua saja. Pasang kode iklan tepat diatas <data:post.body/> tersebut. Sebelumnya anda harus memperhatikan dulu bagaimana cara pemasangan script iklannya
5. Pemasangan Script Iklan
Contoh script iklan yang saya bagikan ini nantinya akan membuat iklan akan selalu berada di dalam setiap artikel blog, akan berada pada bagian samping kanan atas artikel. Perhatikan gambar dibawah ini, untuk merubah menjadi di sebelah kiri, anda hanya cukup merubah scriptnya menjadi "left"
Contoh script :
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<div style='float:right;width:300px;height:250px;margin: 5px 0px
7px 9px; padding:0px'>
script iklan adsense disini
</div></b:if>
Jadi kode iklan adsense yang telah diparse tadi harus ditambahkan terlebih dahulu kedalam contoh kode diatas baru ditempatkan diatas <data:post.body/> yang berada didalam template blog anda. Jika sudah selesai maka simpanlah template lalu lihat hasilnya.
0 Response to "Cara Menambahkan Iklan Adsense di Dalam Setiap Postingan Blog"
Post a Comment